Agar orang lain tidak salah paham dengan apa yang kita tulis, penting bagi kita untuk memahami ciri-ciri kalimat efektif. Nah, apa saja sih cirinya? Yuk kita simak di sini!
1. Adanya kesatuan gagasan dalam kalimat
2. Kalimat bersifat padu
3. Logis
4. Tidak bertele-tele (adanya ekonomisasi bahasa)
5. Terdapat penekanan
6. Paralel
Artikel yang kami unggah sebagai contoh, yang ditulis oleh wartawan Kompas, memuat sebuah kalimat yang sangat tidak efektif. "Meski demikian, Romi mengatakan, dalam debat yang akan berlangsung di Hotel Bidakara, Jakarta, Kamis (17/1/2019) mendatang.".
Apa yang dikatakan oleh Romi terkait debat Pilpres 2019 ini? Meski apa? Ini sangat tidak jelas dan membingungkan pembaca.
Bayangkan bila dalam pidato atau debat Pilpres terdapat kalimat semacam itu. Pastilah masyarakat akan semakin bingung dan semakin tak bisa memahami gagasan orang lain.
Nah, itulah ciri-ciri kalimat efektif yang harus kamu pahami. Selalu teliti apa yang kamu tulis, ya. Atau bila kamu adalah editor, jangan terburu-buru dalam menilai tulisan seseorang. Ingat, berita bukan hanya sekadar masalah kuota, tetapi juga masalah kualitas.
0 Comments