Sekarang ini, sudah tidak asing lagi di telinga kita ketika mendengar kata ‘Drama Korea Selatan’. Ya, Drama yang berasal dari negeri ginseng itu sudah menjadi serial favorit bagi beberapa kalangan di belahan dunia termasuk Indonesia. Terlebih jika pemain dari drama tersebut memiliki paras yang tampan ataupun cantik, kamu pasti tidak akan mengalihkan pandangan sedikitpun dari layar gadget milikmu.
Namun, selain pemain yang menjadi pusat perhatian bagi penontonnya, alur cerita dari drama korea juga menjadi pertimbangan bagi pecinta K-Drama ini. Alur yang digunakan dalam drama korea ini selalu bervariasi dan mampu membuat penontonnya penasaran akan kelanjutan drama tersebut. Bahkan tak jarang penonton yang merasa tidak puas dengan akhir dari drama tersebut, sehingga ada beberapa drama korea yang memiliki sekuel atau cerita lanjutan dari serial pertamanya.
Di samping alur yang mampu membuat penontonnya seakan terhipnotis, drama korea mengandung banyak pesan yang disampaikan melalui adegan-adegan dari setiap scene-nya. Terlebih jika tema dari drama tersebut adalah keluarga, kamu pasti lebih bisa merasakan emosi yang disampaikan oleh drama itu. Dan inilah 3 rekomendasi serial drama korea bertema keluarga yang mampu memutar-balikkan mood kamu ketika menontonnya.
Hi Bye, Mama! (2020)
Drama korea terbaru yang bertajuk Hi Bye, Mama! Ini mengalami kenaikan rating yang sangat pesat. Dalam ceritanya, Kim Te-Hee yang berperan sebagai Cha Yu Ri ini telah meninggal dunia 5 tahun yang lalu dan meninggalkan sumainya, Jo Kang Hwa yang diperankan oleh Lee Kyu Hyung juga anak perempuannya Seo Woo. Dalam kehidupan di akhirat, Cha Yu Ri selalu mempertahankan kepribadian positifnya, sehingga dia diberi kesempatan kembali kepada suami dan anaknya. Sayang bukan dalam wujud manusia, melainkan dalam wujud hantu selama 49 hari.
Drama Korea Hi Bye Mama! Ini mampu mengobrak-abrik emosi penontonnya dan tak lagi bisa untuk menahan air mata walaupun dalam ceritanya didasari unsur mistis.
My Golden Life (2018)
Apa yang kamu pikirkan ketika mendengar sebuah drama korea yang memiliki 50 episode? Pasti kamu mengira kalau serial drama tersebut membosankan? Tidak dengan drama korea yang satu ini. My Golden Life mampu membuat penontonnya larut ke dalam alur cerita yang disuguhkan.
Dalam drama My Golden Life, Chun Ho-Jin, Shin Hye-Sun, dan Park Si-Hoo pun ikut berpartisipasi. Drama ini menceritakan tentang pasang surut kehidupan Seo Tae-Soo yang memiliki 4 orang anak. Awalnya keluarga Seo Tae-Soo yang diperankan oleh Chun Ho-Jin merupakan keluarga yang kaya raya. Namun, satu masalah datang mengubah semuanya. Seo Tae-Soo bangkrut dan membuat keluarganya jatuh miskin.
Drama ini mampu menguras air mata penontonnya. Bahkan di episode 2 dan 3, penonton sudah bisa larut dalam emosi yang diciptakan drama tersebut.
Marry Me Now (2018)
Drama ini mampu membuat mood penonton menjadi seperti rollercoaster. Menceritakan tentang Han Ji-Hye yang berperan sebagai Park Yoo-Ha. Dia dapat bekerja sebagai dokter itu karena hasil kerja keras ayahnya. Ayah Park Yoo-Ha membesarkan 4 anak sendirian. Tiba-tiba sang ayah memutuskan menikah lagi dengan wanita kaya raya untuk memiliki rumah dan kekayaan tersebut.
Di dalam drama Marry Me Now, perasaan belas kasih dan fakta menyedihkan tentang kehidupan terasa sangat kental. Tidak lupa soal pengajaran yang diberikan, drama ini banyak memberikan kesadaran kepada penontonnya.
Sepertinya tiga drama itu sudah bisa menyadarkan kamu melalui pesan-pesannya. Dari itu semua, koreksilah diri kamu sendiri, benarkan hal-hal yang tidak pada posisinya. Isi waktu luangmu dengan hal yang bermanfaat ya.
0 Comments